Resep Gulai Rebung Teri Basah

Sugek

gulai rebung teri basah
Foto : resepmasakan-sehat.blogspot.com

Gulai basah merupakan masakan khas dari kota Padang, cita rasa khas dan rasa yang nikmat merupakan daya tarik tersendiri bagi Ibu-ibu untuk segera membuatnya. untuk Anda yang suka dengan masakan Padang, tidak ada salahnya mencoba yang satu ini.

Bagaimana cara membuatnya, mari kita simak bersama-sama kita mulai terlebih dahulu untuk mempersiapkan bahan

BAHAN

  • 500 gram Rebung segar.
  • 200 gram Teri basah.
  • 1 butir kelapa.

Bumbu

  • 10 biji Bawang merah.
  • 1 batang Sereh.
  • 15 biji cabe merah.
  • 1 lembar daun kunyit.
  • 1 potong Laos.
  • 3 sendok makan Garam.
  • 1 ruas jari Kunyit.

CARA PEMBUATAN

  1. Rebung diiris tipis-tipis, kemudian rebuslah  sampai empuk.
  2. Kelapa di parut dan buat menjadi santan hingga 5 gelas.
  3. Bumbu-bumbu di haluskan kecuali sereh dan daun kunyit.
  4. Santan dan bumbu di rebus hingga mendidih.
  5. Setelah itu masukkan rebungnya bersama ikan teri.
  6. Angkat jika sudah berminyak.
  7. Sajikan bersama nasi yang masih hangat.

Sekian cara memasak rebung teri basah, silahkan Anda praktekan sendiri di rumah. jangan lupa ya bu ikuti blog ini untuk mendapat update resep masakan terbaru dari ERUDISI.

Related Post